Jumat, 19 Juli 2013

CARA MENDAPATKAN AKSES INTERNET DENGAN MUDAH

Internet merevolusi banyak aspek dalam kehidupan, tak terkecuali bidang pendidikan. Jaringan internet memungkinkan akses informasi berupa ilmu dan pengetahuan dengan lebih mudah. Dengan demikian, bahan pelajaran berkualitas tidak lagi monopoli sekolah- sekolah ternama di kota besar.

Amanat untuk mencerdaskan kehidupan bangsa kini tidak lagi hanya dapat dilakukan dengan membangun infrastruktur sekolah serta kelengkapannya. Penyediaan jaringan internet juga berkontribusi untuk mencerdaskan anak bangsa. Sejalan dengan itu, penyedia layanan telekomunikasi berbasis teknologi andal EV-DO Rev.B Fase 2 di Indonesia, Smartfren, belum lama ini kembali menggelar rangkaian kampanye "Live Smart" melalui program CSR "Smartfren untuk Indonesia". Selain memberikan bantuan materi, keunikan program CSR Smartfren adalah berfokus pada sosialisasi konten "Live Smart", yaitu mengajak berbagai kalangan masyarakat untuk hidup secara cerdas.

Untuk implementasi program CSR ini, Smartfren bersinergi dengan empat komponen masyarakat yaitu universitas, pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat.

Keempat unsur ini secara unik bisa disingkat menjadi U-GPS, yang dspat dianalogikan dengan peranti global positioning system (GPS) yang berfungsi memberikan arah. Oleh karena itu, keempat unsur U-GPS di atas diharapkan menjadi bersatu untuk memberikan arah menuju terciptanya kehidupan masyarakat yang lebih cerdas.

Komitmen Smartfren untuk dunia pendidikan diwujudkan dalam bentuk bantuan infrastruktur internet cerdas ke sekolah-sekolah, baik formal maupun informal, dan terutama memberikan pelatihan kepada guru- guru sekolah tersebut. Tema pelatihan yang diberikan adalah "Teacher Discovery" yang berfokus pada motivasi serta pemanfaatan Internet Cerdas untuk menunjang pendidikan dan pengajaran.

Dengan program ini, pada 2010 Smartfren telah membantu tujuh sekolah. Pada 2013, selama periode Januari-Maret, program menorehkan momentum baru dengan bekerja sama dengan Komunitas MAGMA (Masyarakat Gemar Membaca) yang menaungi 55 taman bacaan masyarakat (TBM) yang merupakan simpul pendidikan informal masyarakat Tangerang Selatan.

Title Post:
Rating: 100% based on 99998 ratings. 99 user reviews.
Author:

Terimakasih sudah berkunjung di blog SELAPUTS, Jika ada kritik dan saran silahkan tinggalkan komentar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

  © Blogger template Noblarum by Ourblogtemplates.com 2021

Back to TOP  

submit to reddit