Kamis, 22 Agustus 2013

ALMA – RESTORAN BARU TERBAIK NOMOR 1 DI AS

Menggunakan kesungguhan teknik dalam menghadirkan berbagai menu berkualitas, Alma dikelola oleh sekelompok anak muda dengan kemampuan terbaik mereka. Pemilihan bahan baku yang segar sehingga menghasilkan hidangan sempurna untuk menghabiskan waktu makam malam bersama orang-orang terkasih.
Alma mendapatkan langsung 10 persen bahan bakunya seperti sayuran dan siput dari kebun micro botanical milik Courtney Guerra di California. Courtney merupakan seorang chef dan ahli dalam micro botanical. Di lahannya yang seluas 1.000 meter persegi inilah Alma mendapatkan bahan baku segarnya.

Alma dibuka pada musim gugur 2012. Jumlah kursi yang tersedia sebanyak 39 buah. Ambisi yang dibalut dengan kecakapan meracik dan meramu berbagai hidangan spektakuler, penyajian bahan- bahan segar petani California, dan teknik modern yang menakjubkan, Alma mampu menyajikan mahakarya berupa seni hidangan yang indah.

"Di samping usianya yang masih terbilang muda dan mungkin saja pengalaman yang belum begitu banyak, Ari Taymor mampu memasak di level rasa yang menakjubkan. Di Alma, saya mengalami sesuatu yang spesial. Momen unik yang tercipta ketika bertemu dengan orang-orang potensial berkemampuan handal sehingga apa pun terlihat memungkinkan. Saya melihat seorang bintang lahir," papar Editor Majalah Bon Appetit New York Andrew Knowlton yang dilansir dari www.bonappetit.com.

Alma hanya menyediakan makan malam. Beroperasi dari pukul 18.00 sampai dengan 22.00 waktu setempat. Dengan jumlah kursi yang terbatas, para tamu sangat disarankan untuk melakukan pemesanan tempat terlebih dahulu.

Selain itu, Alma melakukan kegiatan sosial berupa pengajaran perihal apa pun tentang kuliner kepada anak-anak sekolah dasar dan menengah ke atas di Los Angeles. Pengajaran berupa cara menciptakan camilan atau makanan sehat dan teknik memasak lainnya yang mudah diikuti oleh anak-anak. Kegiatan ini digawangi oleh General Manager Alma Ashleigh Parsons. Kegiatan ini diberi nama "Alma Community Outreach Program".

Title Post:
Rating: 100% based on 99998 ratings. 99 user reviews.
Author:

Terimakasih sudah berkunjung di blog SELAPUTS, Jika ada kritik dan saran silahkan tinggalkan komentar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

  © Blogger template Noblarum by Ourblogtemplates.com 2021

Back to TOP  

submit to reddit